Tatap Race MotoGP Thailand, Alex Marquez Sudah Lebih Bugar
Rider Gresini, Alex Marquez, menatap MotoGP Thailand dengan optimistis. Pebalap 27 tahun itu mengaku sudah lebih bugar.
Alex Marquez finis kedelapan di sprint race MotoGP Thailand, Sabtu (28/10/2023). Pebalap Pramac Ducati, Jorge Martin, yang finis pertama dengan catatan waktu 19 menit 41,5930 detik, Alex Marquez menyentuh garis finis 6,727 detik lebih lambat.
Di MotoGP 2023, Alex Marquez sempat absen karena masalah cedera rusuk. Rider yang didukung Federal Oil itu juga absen dalam balapan MotoGP Mandalika.
Baca juga: Hasil Sprint Race MotoGP Thailand 2023: Martin Menang, Bagnaia Ketujuh |
Menatap balapan utama MotoGP Thailand 2023 di sirkuit Buriram, Minggu (29/10), Alex Marquez mengaku masalah kebugarannya sudah meningkat. Adik Marc Marquez itu juga menegaskan ada yang harus diperbaiki dari bagian depan motornya.
“Hasil Sprint Race yang cukup positif. Saya mungkin mengharapkan lebih banyak dari balapan sprint ini, tetapi start dan lap pembuka memiliki dampak yang besar di sini,” kata Alex Marquez dalam rilis yang diterima detikSport.
Baca juga: Jadwal MotoGP Thailand 2023 Sore Ini |
“Dengan panas seperti ini, begitu rombongan pembalap terbentuk sulit untuk disalip. Saya kehilangan banyak waktu dalam beberapa pertarungan, jika tidak, saya bisa mengincar posisi keempat. Satu langkah maju kali ini fisik lebih bugar: sekarang kami akan menganalisis apa yang telah terlewatkan, namun tentunya kami harus meningkatkan sesuatu di bagian depan motor,” kata dia menambahkan.
MotoGP Thailand 2023 akan start pada pukul 15.00 WIB. Jorge Martin akan start pertama dalam balapan itu, Alex Marquez akan start dari row ketiga alias posisi ketujuh.
Baca juga: Klasemen MotoGP 2023: Jorge Martin Dekati Pecco Bagnaia |