Final Fantasy XIV Akhirnya Akan Sambangi Konsol Xbox
Final Fantasy XIV memulai kehidupannya sebagai game MMORPG eksklusif PS3 pada 2013 silam sebelum akhirnya dirilis ulang di PS4 dan PS5. Pemain di konsol Xbox tentu mengharapkan kehadiran gamenya, mengingat game Final Fantasy lain juga dirilis di Xbox walau menyusul beberapa bulan maupun bertahun-tahun kemudian.
Beberapa waktu yang lalu pun sempat beredar rumor mengenai kedatangan game MMORPG itu di Xbox, namun Square Enix selaku developer langsung membatah rumor tersebut. Namun kini, rencana itu sepertinya telah sepenuhnya berubah, karena Final Fantasy XIV baru saja diumumkan juga akan tiba di konsol besutan Microsoft tersebut.
Final Fantasy XIV Akhirnya akan Rilis di Xbox Setelah Bertahun-tahun Eksklusif di PlayStation
Pengumuman besar itu terjadi pada acara Final Fantasy XIV Fan Festival baru-baru ini ini, dengan kedatangan bos Xbox – Phil Spencer. Ia mengumumkan bahwa Final Fantasy XIV akan rilis di Xbox Series X/S pada musim semi 2024 mendatang. Ia juga mengkonfirmasi bahwa sesi open beta untuk game tersebut akan dimulai saat patch 6.5 dirilis.
FFXIV di Xbox Series X|S dikonfirmasi akan memiliki waktu loading lebih cepat dan dukungan resolusi 4K. Diluar itu, pemain bisa mengekspektasikan pengalaman bermain yang kurang lebih sama dengan di konsol PlayStation.
Banyak yang Mengira Hubungan Square Enix dan Xbox Renggang
Banyak yang mengira jika hubungan Square Enix dan Xbox merenggang dalam beberapa tahun terakhir, terutama lewat fakta bahwa game-game Final Fantasy ditarik dari Xbox Game Pass untuk dibawa ke PlayStation Plus dan Final Fantasy XVI yang hanya dirilis secara eksklusif untuk PS5.
Namun, perilisan FFXIV di Xbox membuktikan bahwa eksklusivitas Final Fantasy XVI di PS5 tak lebih dari sekedar hasil kesepakatan antara Square Enix dan PlayStation, alias bukan karena renggangnya hubungan Square Enix dengan Xbox.
Sumber: IGN
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Final Fantasy XIV atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries..