Lorenzo- Marc Marquez Harus Lupakan Hal Ini untuk Bikin Kejutan
Marc Marquez mendapat sebuah saran dari Jorge Lorenzo dalam menjalani musim pertamanya di atas Ducati. Ada satu hal yang terlebih dulu harus Marquez lupakan.
Sejak berpisah dengan Honda, Marc Marquez kini menunggangi Desmosedici GP23-nya Ducati. Bukan motor dengan spek teranyar sebagaimana “jatahnya” Gresini, tim satelit Ducati, yang dibela MM93.
Di MotoGP 2024 ini, Marc Marquez pun terus berusaha menyesuaikan diri dengan motor yang tahun lalu Francesco Bagnaia dan Jorge Martin pergunakan dalam bersaing memperebutkan gelar juara.
Musim ini Bagnaia dan Martin sudah beralih ke GP24, motor anyar dengan sejumlah keuntungan tambahan. Dan Jorge Lorenzo pun menegaskan Marc Marquez memang tidak diuntungkan dalam aspek tersebut.
Baca juga: Hubungan Bagnaia dan Marc Marquez Memanas Usai Senggolan di Portimao? |
“Tidak (ada keuntungan). Aku yakin jika ia punya pilihan, ia pun akan memilih yang sama (GP24). Tapi hal itu tidak bisa diubahnya,” kata Lorenzo kepada Mundo Deportivo seperti dilansir Crash.net.
Maka dari itu, Jorge Lorenzo pun menyarankan agar fakta tersebut tidak sampai bikin Marc Marquez kena mental. Marquez harus melupakan yang ditungangginya adalah motor tahun lalu dan berusaha sekuat tenaga saja.
“Ia harus melupakan kerugian itu demi aspek psikologis dan, dengan apa yang menjadi kekuatannya, berusaha menjadi rider terbaik di atas motor Ducati 2023.”
“Dengan melakukan itu, ia bisa saja membuat kejutan buat para rider yang menunggangi (motor Ducati tahun) 2024,” sebut Jorge Lorenzo.
Baca juga: Senggolan dengan Bagnaia, Marc Marquez: Pecco Terlalu Optimis! |
(krs/aff)